Diculik
Ada beberapa pemuda dan pemudi yang diculik di sabtu malam.
Dimasukan bagasi kijang kapsul
Kelaparan dan disesatkan dalam kemacetan
Lalu pertanyaan interogasi soal basa basi pi-el-si, listrik dasar dan mesin industri menghajar pemuda pemudi
Ini kuliah malam
Ini sebtu malam yang kelabu, dalam kijang abu abu
Kami dipakani soto setan bagai lembu
Tapi basa basi tak berhenti
Hingga kecoak tak takut manusia lagi
Pemuda pemudi ini sudah jadi kecoak barangkali
Cukup....
Aku ingin tidur
Comments
Post a Comment